PIDATO PERPISAHAN SMA
NEGERI 1 SUMBAWA
Oleh: Arya Arismaya Metananda
Ass.War.Wab.
Alhamdulillah hirab bil a`lamin. wabihi na stain, alaumurid`dunnya
wad din. Wassala tuassala muala asrafil amdia iwala mursalin. Saidina
muhammadin waala alihi wasahbihi ajmain. Amma ba`du.
Yang Kami Hormati
Bapak Bupati Sumbawa beserta ibu Hj. Rahma Jamaluddin Malik, atau
yang mewakili
Bapak Kepala Dinas Diknas Kab. Sumbawa
atau pejabat yang mewakili
Bapak kepala SMA Negeri 1 Sumbawa, serta Bapak dan ibu guru yang
saya banggakan
Yang tercinta dan saya sayangi para siswa dan siswi kelas XII SMA
Negeri 1 Sumbawa
Singkatnya hadirin hadirat yang berbahagia
Alhamdulillah wasukrulillah, atas izin dan ridho Allah
SWT, pada hari ini kita dapat berkumpul di tempat ini bersilaturahim dalam
acara Purna Siswa SMA Negeri 1 Sumbawa Besar. Tentu kita berharap bahwa
perpisahan setelah ini bukan dimaksudkan sebagai perpisahan permanen atau selama-lamanya
melainkan berpisah sementara untuk kemudian kita dapat berkumpul kembali dalam
waktu dan acara yang lain.
Tegasnya karena perjuangan menempuh pendidikan masih perlu
dilanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi maka tentu masing-masing siswa atau siswi
punya keinginan berbeda tentang pendidikan lanjutan yang dipilih, sesuai bakat
yang akan dikembangkan untuk kemudian ilmunya itu dapat digunakan sebagai dasar
pengabdian kelak dalam kehidupan bermasyarakat.
Bapak ibu yang kami
hormati
Para murid kelas XII dengan segala persiapan dan pelaksanaan UAN yang
lalu untuk sementara hari ini berbahagia atau bisa bernafas lega karena telah
dapat menyelsaikan Ujian Nasinal tetapi saya yakin suasana hati kita
masing-masing belum sepenuhnya lepas dari rasa was-was sambil berharap-harap
cemas dalam menyongsong dan menunggu pengumuman hasil UAN ke depan. Hal ini
bukan hanya dirasakan oleh para siswa saja tetapi juga oleh para guru terutama
oleh para orang tua siswa.
Dalam batin kita ada tanda Tanya besar “ luluskah saya?
Berhasilkah saya? ”
Setumpuh harapan tentu semua ingin sukses alias tidak
ada yang ingin gagal.
Bukan begitu Bapak-bapak? Betul bu? Betul bu? Betul
teman-teman?
Ya, rasa optimis perlu terus melekat dan berkembang
dalam setiap diri kita karena itu dapat menjadi energi dan memotifasi setiap
orang dalam berbuat, bekerja,mendorong semangat untuk lebih maju, dapat
berkreasi guna bermanfaat bukan saja bagi diri sendiri tetapi juga bermanfaat
bagi banyak orang.
Dalam sebuah hadist disebutkan:
Khairunnass Ampauhum
linnass
Artinya: Sebaik-baik manusia, adalah mereka yang dapat memberi
manfaat bagi yang lainnya.
Bapak/ Ibu, hadirin
hadirat yang kami hormati terutama rekan-rekan siswa
Perjuangan kita masih panjang., tugas menuntut ilmu
tidak mengenal umur, tempat, dan batas wilayah
Utlubul Ilma Walau bissin
Tuntutlah ilmu sekalipun ke negeri Cina
Utlubul ilma minal mahdi ilal lahdi
Tuntutlah ilmu sejak dalam buaian sampai liang lahat
Hadirin yang kami hormati
Saya percaya bahwa di benak masing-masing teman siswa
sudah punya segudang rencana mau melanjutkan kuliah kemana. Pendidikan formal setingkat S1, S2 , bahkan S3
sudah menjadi tuntutan kebutuhan di era modern ini, karena itu melalui
kesempatan ini kami para siswa ingin mengetuk hati pemerintah, pemerhati
pendidikan, serta para orang tua/ wali siswa, bantulah kami dalam meraih
cita-cita kami untuk mengenyam pendidikan tinggi setinggi-tingginya.
Maaf, meminjam kata-kata Bung Karno: “ Gantunglah cita-citamu setinggi langit ”.
Hadirin yang kami hormati
Keyakinan dan jaminan yang dapat kami berikan kepada
orang tua kami adalah: Kami semua berjanji akan lebih bersungguh-sungguh dalam
belajar dan berprestasi sehingga dapat selesai tepat waktu. Prinsipnya adalah
bahwa kita ingin meraih masa depan yang lebih baik, dan berbicara masa depan,
dari sekarang kita sudah mempersiapkan diri bahwa kita bisa berbuat dan
menentukan masa depan kita sendiri.
Orang tua saya menasihati saya, beliau berucap: “ masa
depanmu ada ditanganmu dan kamu yang menentukan sendiri, untuk itu kamu harus
berjuang dan bekerja keras ”.
Dapat menjadi renungan kita bersama, selanjutnya beliau menasihati
akan beberapa point penting:
Kamu akan merantau jauh dari papa dan mama, untuk itu camkan
dalam hati agar
·
Pandai-pandailah menjaga dan
menbawa diri di kampung orang
·
Dukungan dan doa papa mama
selalu menyertaimu
·
Jangan rusak masa depanmu
dengan narkoba
·
Siapkan masa depanmu dari
sekarang agar menjadi orang bermanfaat, raihlah cita-citamu, berjuang, belajar
sungguh-sungguh, dan berkerja keras
·
Jangan boros dan berhematlah
dalam hal keuangan
·
Jangan pernah tinggalkan sholat
lima waktu,
rajinlah baca Al-qur`an dan sholat tahajjud, serta senantiasa berdoa untuk
menjadikan Allah sebagai tumpuan/ penolong hidup.
Hadirin yang berbahagia
Rasanya tidak dapat dipungkiri bahwa ke depan, suka atau
tidak, kita mesti berpencar atau berpisah menempuh jalan hidup masing-masing.
Mencermati hal ini, agar hubungan sekolah dengan para alumni sentantiasa
terjalin, maka perlu kiranya dipikirkan agar ada forum atau dibentuk wadah
organisasi semacam ikatan alumni SMA Negeri 1 Sumbawa. Sudah saatnya hal ini
digagas dan tentu dengan anggaran dasar serta anggaran rumah tangga dapat di
bentuk pengurus, selanjutnya para pengurus dapat merencanakan kegiatan
umpamanya kegiantan reuni dan lain-lain. Sehingga hubunganan antara siswa,
sekolah, dan para alumni berjalan dengan baik, tidak seperti yang terjadi
selama ini yang terkesan selepas mengenyam pendidikan pada tingkat SMA, mereka
melupakan sekolah asalanya. Seolah-olah menguatkan ungkapan “ Kacang lupa
kulitnya “.
Rekan-rekanku sekalian
Terakhir dari saya, saya ingin ucapakan selamat jalan
temanku, selamat berpisah. Satu hal yang perlu diingat bahwa kita pergi dengan
landasan kita akan kembali dengan wajah tersenyum bukan seperti saat ini penuh
dengan rasa kesedihan. Pergi untuk kembali, kembali sebagai mutiara yang
keberadaannya dapat menghiasi setiap yang berada disekitarnya.
Untuk Bapak/ Ibu Guruku tercinta: terima kasih kami
ucapkan atas segala dedikasinya kepada kami, mengajar kami, mendidik kami,
sehingga dapat seperti sekarang ini. Sekali lagi kami ucapkan terima kasih.
Satu kata:” kami bangga menjadi bagian dari SMA Negeri 1 Sumbawa Besar “.
Demikian yang dapat saya sampaikan, lebih kurangnya saya
mohon maaf, atas segala perhatiannya saya sampikan terima kasih. Hada nallah
waiyakum ajmain. Wass.war.wab.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar